Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TOP SOFTWARE GAMBAR MEKANIK DI KALANGAN MAHASISWA TEKNIK MESIN INDONESIA

Sebagai Mahasiswa jurusan Teknik Mesin yang ingin menjadi ahli dalam hal manufaktur, sudah seharusnya kita memiliki kemampuan dan menguasai setidaknya tiga software desain atau system Computer Aided design (CAD)!

Mendesain model adalah langkah pertama dalam alur produksi mekanik dan merupakan faktor terpenting dalam menentukan kinerja mekanik. Seorang Desainer harus bisa menentukan bahan, proses produksi, mesin yang digunakan, dan proses finishing. Sehingga dapat meminimalisir kesalahan yang terjadi saat proses produksi dijalankan.

Teknologi CAD sekarang sudah banyak dilengkapi dengan system analisis, analisis sangat membantu dalam menentukan bentuk dan bahan yang digunakan dalam produksi nantinya.

Berikut adalah 4 software desain popular yang digunakan oleh Mahasiswa Indonesia. Apakah anda tahu cara menggunakannya?

Baca Juga = 6 Situs yang Berguna bagi Anak Teknik Mesin

1. AutoCAD

Perangkat lunak AutoCAd adalah software desain yang diproduksi oleh perusahaan Autodesk. AutoCAD rilis pertama kali pada desember 1982 sehingga termasuk salah satu pioneer teknologi CAD yang hingga saat ini masih popular di kalangan masyarakat teknik mesin. Bahkan di kampus-kampus masih memasukkan AutoCAD sebagai mata kuliah basic dalam pembelajaran CAD.

AutoCAD

2. SolidWorks

SOLIDWORKS dikembangkan oleh lulusan MIT Jon Hirschtick dan dibeli oleh Dassault Systems pada tahun 1997. Perangkat lunak ini dalam perkembangannya sudah mencakup sejumlah program yang dapat digunakan untuk desain 2D dan 3D.

SolidWorks

SolidWorks adalah perangkat lunak pemodelan 3D yang sempurna untuk insinyur dan desainer 3D. SolidWorks merupakan software lengkap yang membantu desainer dan insinyur untuk membangun model mekanis yang inovatif. Perangkat lunak 3D ini memiliki antarmuka yang ramah pengguna dan dapat digunakan untuk desain, atau untuk membuat suku cadang mesin, misalnya. Software ini sangat cocok untuk mahasiswa teknik yang mencari software hebat untuk membuat gambar mekanik!

3. Autodesk inventor

Autodesk inventor merupakan salah satu perangkat lunak CAD yang diproduksi oleh perusahaan yang sama dengan perusahaan pembuat AutoCAD, yaitu Autodesk Inc di Amerika Serikat.

AutoCAD biasa digunakan untuk mendesain desain mekanik, sipil, hingga arsitektur. Tetapi khusus Autodesk Inventor digunakan dalam desain mekanik saja.

Autodesk Inventor

4. CATIA

CATIA akronim dari Computer Aided Three-dimensional Interactive Application adalah perangkat lunak yang sangat komplit dan multi disiplin ilmu. Desain kelistrikan, elektronika, fluida, teknik mesin, aerospace, shape dll.

CATIA dikembangkan oleh perusahaan Dassault System yang berpusat di negara prancis.

Catia
Baca Juga = 6 Situs yang Berguna bagi Anak Teknik Mesin

Posting Komentar untuk "TOP SOFTWARE GAMBAR MEKANIK DI KALANGAN MAHASISWA TEKNIK MESIN INDONESIA"